Pernahkah kalian mendengar apa itu matematika bisnis? Jika matematika adalah ilmu yang didalamnya terdapat banyak rumus juga hitungan dan bisnis adalah kegiatan yang dapat menghasilkan uang, maka apakah matematika bisnis itu merupakan kombinasi keduanya? Ternyata banyak hal dan materi penting yang harus dipelajari jika ingin terjun di dunia entrepreneur. Termasuk pembahasan kali ini, yaitu mengenai matematika dalam berbisnis.
Memang pada dasarnya, dalam setiap kegiatan usaha, pasti dibutuhkan ilmu dan kemampuan atau kapasitas dalam perhitungan yang sesuai dengan bidangnya. Disinilah matematika dalam berbisnis juga mengambil dan membawa peran yang penting untuk kebutuhan usaha yang sedang dilakukan oleh seseorang.
Memahami Pengertian Matematika Bisnis
Jika dilihat dari pengertiannya, matematika adalah ilmu yang berkaitan dengan kuantitas, struktur, ruang ataupun pola tertentu. Ilmu pengetahuan yang satu ini sangat menggunakan logika atau penalaran ratio. Sedangkan bisnis adalah kegiatan produksi dan penyebaran kebutuhan masyarakat berupa barang dan jasa yang bertujuan untuk mendapat keuntungan.
Matematika identik dengan angka dan perhitungan. Hal sederhana dalam bisnis yang berkaitan dengan matematika adalah menghitung laba atau keuntungan itu sendiri.
Jadi, matematika bisnis adalah sarana atau cara yang dimanfaatkan oleh perusahaan komersial untuk menghitung segala macam kegiatan operasional pada bisnis yang sedang dijalankan. Biasanya perhitungan itu mengacu pada beberapa cabang keilmuan, seperti matematika, ekonomi, akuntansi, analisis keuangan, manajemen pemasaran, manajemen persediaan, dan manajemen perkiraan penjualan.
Dengan kata lain, matematika bisnis adalah ilmu terapan yang berguna untuk memecahkan masalah atau melakukan serangkaian analisis dan prediksi pada kegiatan bisnis dengan didasari ilmu matematika demi terciptanya hasil yang maksimal juga akurat.
Oleh karenanya, dalam setiap pengambilan keputusan dan transaksi yang berhubungan dengan kegiatan tersebut akan dihitung, agar semuanya jelas dan sesuai dengan porsinya. Hal-hal yang biasanya dihitung menggunakan matematika bisnis ini adalah: pajak, bunga, tariff sewa, payroll dan lain sebagainya.
Pada dasarnya ilmu matematika dalam bisnis ini tidak hanya membantu dalam perhitungan atau kegiatan penjualan saja. Lebih jauh dari itu, matematika bisnis mampu dilibatkan pada hampir setiap kegiatan analisis pada bisnis tersebut. Tanpa adanya ilmu terapan ini, kegiatan bisnis tak dapat berjalan dengan baik. Karena banyak proses pengelolaan usaha yang bentuknya kompleks, sehingga kemampuan dari perhitungan matematis ini sangatlah dibutuhkan.
Pengelolaan serta pengembangan sebuah bisnis akan bergantung pada keilmuan ini, dimana matematika yang digunakan dalam bisnis bertujuan untuk mempermudah pengelolaannya, karena melalui matematika, penyampainya akan lebih tepat, ringkas juga akurat. Asumsi juga dapat dirumuskan melalui perhitungan. Selain itu, matematika dalam bisnis, memungkinkan adanya perhitungan dengan banyak variabel.
Fungsi dan Istilah-istilah dalam Matematika Bisnis
Seperti ilmu lainna, matematika dalam bisnis juga identik dengan berbagai istilah yang berkaitan erat dengan definisinya. Beberapa istilahnya yang perlu diketahui untuk selanjutnya dapat dipahami, adalah:
- Variabel bebas, yang nilainya tidak tergantung dengan variabel lain
- Variabel terikat, yang nilainya tergantung variabel lain
- Konstanta: Angka yang berdiri sendiri dan membentuk sebuah fungsi. Penggabungan antara konstanta dan variabel akan menghasilkan koefisien variabel.
- Koefisien atau parameter: Sebuah konstanta yang variabel, dalam artian nilainya belum ditetapkan dengan jelas.
Baca Juga: Panduan Cara Membuat Perencanaan Bisnis yang Pas buat Kaum Milenial
Setelah memahami definisi dari matematika dalam ilmu bisnis dan istilah yang digunakan di dalamnya, hal yang tidak kalah penting harus dilakukan adalah memahami fungsi dari matematika dalam ilmu bisnis itu sendiri. Ada banyak sekali fungsi dan kontribusi dari penggunaan matematika dalam ilmu bisnis. Diantaranya adalah:
- Dalam bisnis, terdapat banyak perhitungan
- Analisis bisnis membutuhkan hitungan tertentu (analisis kuantitatif)
- Matematika adalah dasar dari kegiatan ekonomi, dan bisnis merupakan bagian dari perekonomian
- Dengan memahami matematika, kegiatan usaha lebih mudah dijalankan
- Penggunaan teori matematika dibutuhkan dalam berbisnis
- Memberi pengetahuan tentang matematika dalam kajian bisnis
- Membantu pengelolaan bisnis
- Berperan penting pada proses analisis data bisnis
- Perhitungan rencana bisnis yang lebih akurat
- Digunakan dalam setiap kegiatan bisnis yang berhubungan dengan hitungan
- Menyelesaikan persoalan bidang usaha
Keseharian manusia sangat berkaitan dengan matematika, termasuk dalam berbisnis. Model dalam ilmu matematika dapat digabung dengan pemahaman bisnis dan dapat diaplikasikan pada kegiatan yang bertujuan untuk mendapat keuntungan tersebut. Dengan implementasi ini, diharapkan proses perhitungan yang ada pada transaksi bisnis bisa semakin akurat dan tepat.
Tujuan Matematika Bisnis
Selain fungsi dan peranan, ada beberapa poin yang menjadi tujuan dari matematika bisnis, yaitu:
- Penggambaran bentuk penawaran dan permintaan barang atau jasa
- Perhitungan pajak
- Perhitungan besarnya subsidi pada sebuah barang
- Perhitungan kegunaan barang yang diperoleh konsumen
Karir yang Berhubungan dengan Matematika Bisnis
Beberapa karir yang cocok di bidang matematika dalam bisnis adalah sebagai berikut:
- Analis Keuangan
- Penjamin Asuransi
- Analis Anggaran
- Analis Riset Pasar
- Analis Efek
Terdapat beberapa contoh keterampilan atau kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh seseorang yang bekerja di ranah matematika dalam bisnis adalah:
Baca Juga: Rahasia Peluang Bisnis Modal Kecil Untuk Usia Muda
a. Fraksi, Desimal, dan Persentase
- Menghitung persentase
- Menghitung dan mengkonversi data pecahan, desimal, maupun persentase
- Menambah, mengurangi, mengalikan, menyederhanakan dan membagi pecahan
b. Integer
- Menulis dan membuat perkiraan data
- Mampu menambah, mengurangi, mengalikan, membagikan bilangan bulat
c. Aljabar Dasar
- Menghitung proporsi
- Menghitung persamaan multi –operasional
- Menghitung pecahan dengan beberapa variabel
d. Formula
Menerapkan variabel dan nilai yang benar
e. Statistik
- Memecahkan juga menyelesaikan median, mode
- Menyelesaikan hitungan rata-rata, median juga mode
f. Grafik
- Membaca dan Menginterpretasikan berbagai grafik yang ada, seperti batang, garis, maupun diagram
Selain itu, ada pula beberapa materi dari ekonomi juga akuntansi yang perlu dipelajari dalam pekerjaan bidang dalam matematika bisnis, diantaranya:
- Kredit
- Penyusutan
- Suku bunga
- Laporan keuangan
- Anuitas
- Investasi
- Keuangan
- Perpajakan
- Alokasi modal
- Prediksi keuangan
Kegiatan usaha tak bisa berjalan dengan baik tanpa adanya peranan dari perhitungan matematis. Segala hal dalam bidang usaha yang berhubungan dengan perhitungan, transaksi juga prediksi dan analisis akan dibahas menggunakan matematika dalam bisnis tersebut. Oleh karenanya, memiliki profesi sebagai analis keuangan ataupun FAT (finance, tax, accounting), dan berbagai profesi matematika dalam bisnis ini memiliki peranan penting dalam sebuah perusahaan.
Rasanya tak ada kegiatan sehari-hari yang luput dari perhitungan matematika. Termasuk pada berbagai kegiatan ekonomi dan bisnis. Tentu saja matematika memiliki porsi dan peranannya tersendiri, yang tanpanya, pengelolaan usaha akan terasa lebih sulit. Selain itu, pada dasarnya pebisnis memang diharuskan bisa melakukan serangkaian analisis usaha dengan mengandalkan ilmu matematika ini menggunakan data yang bersifat kuantitatif sehingga datanya bisa terhitung dan akurasi hasilnya akan terjamin.
Dari informasi tersebut dapat diketahui jika penggunaan matematika dalam bisnis memang sangat penting. Karena perannya yang cukup penting dalam perusahaan, para pebisnis disarankan untuk mengetahui dasar dari ilmu matematika bisnis ini, dan memilih beberapa karyawan yang memiliki kompetensi di bidangnya dengan pengalaman juga kredibilitas yang baik. Hal tersebut mampu membantu perusahaan untuk melakukan segala kegiatan bisnisnya.
Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Bukausaha.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.