Penjelasan dan Contoh Kartu Nama Bisnis Terlengkap

Kartu Nama Bisnis

Kartu nama adalah suatu kertas yang berisi identitas seseorang. Biasanya, kartu bisnis memiliki ukuran yang kecil. Bagi sebagian orang, perkembangan teknologi yang semuanya serba digital seperti saat ini, membuat kartu nama menjadi suatu hal yang tidak terlalu diperlukan dan tidak efisien. Tetapi, bagi pelaku bisnis tentu saja berbeda. Banyak pelaku bisnis atau pengusaha yang masih akan memberikan kartu namanya ketika bertemu dengan klien atau kolega ketika melakukan perjalanan bisnis. Seberapa penting kartu nama dalam dunia bisnis dan bagaimana bentuk contoh kartu nama bisnisyang bagus? Penasaran? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Pentingnya Kartu Bisnis Bagi Para Pengusaha


Kartu Nama Bisnis

Kartu nama yang terkesan kuno dan ribet jika dibandingkan dengan perkembangan teknologi, ternyata masih digunakan pelaku bisnis sebagai suatu hal yang penting. Beberapa alasan mengapa kartu nama itu penting digunakan di dunia bisnis adalah sebagai berikut:

1. Meluaskan Jaringan Bisnis

Sebagai orang yang berkecimpung di dunia bisnis tentunya sering sekali bertemu dengan klien atau orang baru. Pelaku bisnis bisa memanfaatkan kesempatan pada pertemuan ini untuk saling bertukar kartu nama untuk saling mengenal bisnis satu sama lain. Pertukaran kartu nama ini nantinya bisa membuat jaringan bisnis menjadi semakin luas.

2. Memiliki Kesan Profesional

Memanfaatkan pesatnya perkembangan teknologi yang ada saat ini seperti penggunaan ponsel pintar untuk menyimpan kontak klien atau kolega baru memang jauh lebih praktis. Tetapi, akan jauh lebih terkesan formal dan profesional ketika pertukaran kontak dengan klien dilakukan menggunakan kartu nama.

3. Menghindari Kesalahan

Kartu nama juga bisa digunakan sebagai media promosi ke pelanggan. Ketika bertemu pelanggan baru, maka akan lebih mudah jika pebisnis tinggal memberikan kartu namanya untuk menghindari kesalahan eja dan kesalahan informasi yang didapat oleh penerima kartu nama.

Ketahui Komponen yang Wajib Ada dalam Contoh Kartu Nama Bisnis


Kartu Nama Bisnis

Berdasarkan beberapa alasan diatas, pembuatan kartu nama tidak bisa sembarangan. Harus memuat informasi-informasi yang jelas, sehingga penerima kartu nama tidak perlu merasa kebingungan dalam memahami informasi yang tertera.

Kartu nama biasanya berisi informasi mengenai identitas pemilik dan perusahaan tempatnya bekerja. Untuk lebih jelasnya, beberapa komponen yang mesti ada di kartu nama bisnis adalah sebagai berikut:

1. Nama

Komponen paling penting dan harus ada dalam sebuah kartu nama adalah nama itu sendiri, baik nama secara perseorangan maupun nama perusahaan. Informasi mengenai nama ini akan dibuat lebih mencolok dan biasanya terdiri dari nama perusahaan dan nama pemilik kartu.

2. Informasi Kontak

Komponen penting selanjutnya adalah informasi kontak yang dapat dihubungi. Bisa berupa nomor telepon dan email. Karena biasanya kartu nama diberikan untuk urusan bisnis, hal-hal informal sebaiknya tidak perlu dicantumkan.

Usahakan untuk tidak mencantumkan akun media sosial yang tidak relevan dengan bisnis yang dijalankan seperti contohnya akun media sosial milik pribadi. Cantumkan saja akun resmi dari perusahaan baik berupa media sosial resmi atau laman website.

3. Alamat

Komponen penting yang terakhir adalah alamat yang bisa dituju. Biasanya, yang dicantumkan di kartu nama adalah alamat kantor yang ditulis dengan lengkap dan jelas. Hal ini untuk memudahkan penerima kartu nama ketika akan mendatangi kantor tersebut. Alamat yang jelas juga bisa dijadikan sebagai indikator, bahwa kantor atau perusahaan yang tertera memang benar-benar ada.

Selain komponen penting di atas, penulisan informasi pada kartu nama juga bisa ditambahkan informasi lain agar lebih lengkap dan menarik, seperti logo perusahaan hingga QR code. Kartu nama juga memiliki ukuran standar yang berbeda-beda pada setiap negara.

Di Indonesia ukuran kartu nama yang biasa digunakan adalah 90 mm x 55 mm. Ukuran ini juga digunakan di negara lain seperti Norwegia, Swedia, Denmark, India, Columbia, Taiwan, Selandia Baru, Vietnam, serta Australia. Untuk negara seperti Amerika dan Belanda menggunakan standar ukuran 89 mm x 51 mm.

Sementara itu, untuk negara Italia, Spanyol, dan Inggris menggunakan standar ukuran 85 mm x 55 mm. Sedangkan Jepang biasanya menggunakan standar ukuran 91 mm x 55 mm. Selain itu, masih ada beberapa standar ukuran lain yang digunakan oleh negara-negara lain di dunia.

Rahasia Membuat Kartu Nama Bisnis yang Terbaik


Di masa sekarang ini, membuat kartu nama bukan menjadi hal yang sulit dilakukan. Pembuatannya bisa dilakukan siapa saja dan tidak membutuhkan waktu yang lama, karena sudah tersedia berbagai aplikasi berbasis web dan aplikasi yang bisa di pasang di smartphone.

Dalam aplikasi tersebut, tersedia berbagai macam template desain yang bisa dipilih sesuai keinginan. Mulai dari yang sederhana, elegan, unik, berkelas, bersih, dan profesional. Tersedia juga berbagai macam pilihan bentuk serta warna-warna yang menarik. Tinggal memilih kartu nama seperti apa yang diinginkan untuk dibuat.

Untuk yang tidak mau repot dalam hal desain mendesain, bisa juga menggunakan jasa desain pembuatan kartu nama. Nah, hal yang perlu dilakukan hanya tinggal mengatakan ingin membuat kartu nama seperti apa, kemudian menunggu selama beberapa waktu, dan kemudian membayar hasilnya jika sudah jadi sesuai harapan yang diinginkan. Lalu, bagaimana cara membuat kartu nama bisnis yang terbaik? Beberapa tips yang bisa dilakukan ketika akan membuat kartu nama adalah sebagai berikut:

1. Pilih Font dan Grafis yang Tepat

Font yang digunakan dalam mendesain kartu nama harus yang mudah dibaca dan tidak memiliki bentuk yang rumit. Hal ini agar informasi dari kartu nama tersampaikan dengan benar. Selain itu, perhatikan juga elemen grafis serta detail yang akan dicantumkan di kartu nama. Gunakan elemen grafis yang memiliki definisi relevan, terutama pada logo perusahaan yang akan digunakan.

2. Perhatikan Komposisi Warna

Komposisi warna juga sangat penting. Jangan gunakan warna yang berlebihan pada kartu nama. Jika akan menggunakan beberapa warna, gunakan saja maksimal tiga warna dengan kombinasi warna yang sesuai agar tulisan masih tetap bisa terbaca. Kartu nama yang bagus juga tidak perlu memuat banyak tulisan, yang terpenting informasi dapat tersampaikan dengan jelas.

3. Pilihan Bahan atau Kertas yang Digunakan

Hal ini juga penting diperhatikan untuk memberikan kesan menarik pada kartu nama yang dibuat. Kesan yang baik pada kartu nama juga akan memberikan kesan baik pada perusahaan itu sendiri. Bisa dikatakan kartu nama menjadi salah satu image dari perusahaan

4. Memberikan Fungsi Tambahan

Selanjutnya, adalah memanfaatkan sisi dibalik kartu nama sebagai memo atau pengingat janji atau hal lain yang bisa memberikan informasi kepada penerima kartu nama.

Inilah Contoh Desain Kartu Bisnis


Kartu Nama Bisnis

Gambar diatas adalah salah satu contoh desain kartu nama bisnis yang baik. Informasi yang disampaikan sangat jelas dan mudah dipahami. Bentuknya sederhana, tetapi berkelas dan menarik. Komposisi warnanya cantik, elegan, dan sangat cocok digunakan di dalam dunia bisnis.

Nah, itulah penjelasan mengenai contoh kartu nama bisnis yang baik. Pembuatan kartu nama bisnis benar-benar sudah dipermudah dengan adanya berbagai aplikasi yang menyediakan puluhan bahkan ratusan template kartu nama. Jadi, tinggal bagaimana Anda mengembangkan kreativitas agar menghasilkan desain kartu nama yang menarik.

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Bukausaha.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You May Also Like