Trik Rahasia Cara Mendapatkan Uang dari Google Maps Terbaru

cara mendapatkan uang dari google maps

Sejalan dengan perkembangan teknologi, Google perlahan menawarkan uang lewat layanan pemetaannya, Maps. Dengan lengkapnya fitur baru pendukung, peluang monetisasi tidak lagi menjadi hal mustahil untuk terjadi. Lalu, bagaimanakah cara mendapatkan uang dari Google Maps?

Peluang Memperoleh Uang Dari G-Maps

Beberapa waktu lalu, Google mengakui bahwasanya pihaknya akan mulai memonetisasi aplikasi tersebut secara perlahan. Lebih detailnya, Sundar Pichai selaku Chief Executive Officer dari Google mengungkapkan jika mereka akan mengambil pandangan jangka panjang dengan menjadikan Maps sebagai mesin penghasil uang yang lebih potensial.

Meski layanan ini sudah diluncurkan sejak beberapa tahun yang lalu, Pichai menekankan jika Maps masih berpeluang mengalami pertumbuhan lebih besar. Terlebih dengan pesatnya perkembangan smartphone yang banyak berkontribusi dalam peningkatan user Maps.

Dari penilaiannya, Maps ialah suatu bagian yang tak akan hilang dari ponsel. Apalagi dengan kemunculan teknologi baru bertajuk AR atau Augmented Reality yang akan membuat andil Maps pada dunia modern semakin besar.

Memang pria yang lahir dan besar di India ini tidak menjabarkan secara rinci soal rencananya dalam monetisasi G-Maps. Akan tetapi, Ia memberikan sedikit gambaran atas kebijakan baru tersebut.

Pichai yakin jika sebagian besar dari pengguna Google telah menyadari beberapa perubahan yang dialami Google Maps dalam beberapa bulan terakhir. Ketika pengguna memasuki aplikasi, Maps akan menyajikan lebih banyak informasi terkait hal yang bisa dilakukan di tempat tersebut, rekomendasi tempat makan, tempat wisata, dan lain sebagainya.

Ternyata, upaya pengembangan layanan ini sukses dan menghasilkan respon positif dari para pengguna. Lewat fenomena tersebut, muncul sebuah peluang baru yang bisa digunakan untuk menilai Google Maps itu sendiri.

Dari gambaran Sundar Pichai, ‘respon baik’ dan ‘nilai’ menjadi dua kata kunci yang perlu di highlight dalam kebijakan monetisasi suatu layanan. Dimana keduanya diklaim sebagai inti filosofi di balik bisnis iklan yang dijalankan oleh Google.

Saat Google merasa yakin jika penggunanya sudah nyaman ketika memperoleh berbagai rekomendasi menarik dari aplikasi tersebut, hanya masalah waktu hingga para pelaku usaha bisa turut berpartisipasi dan meramaikan laman Maps. Dengan begitu, aplikasi Maps akhirnya akan menjadi sumber pendapatan baru bagi Google.

Raksasa internet sekelas Google selama ini kerap membicarakan tentang manfaat iklan yang mereka tampilkan bagi para konsumennya, dibanding menyebutnya sebagai sebuah pengganggu. Memang tidak bisa dipungkiri, bisnis iklan yang membantu Google jadi salah satu dari sekian banyak perusahaan top di dunia.

Baca Juga: Trik Cara Mendapatkan Uang dari Playstore Sudah Terbukti

Cara Mendapatkan Uang Dari Google Maps

Tercatat sejak beberapa tahun terakhir, fotografi 360 derajat sudah menjadi tren bagi gen-z. Dengan bekal hobi pada jenis foto itu, Tarbis Ribowo, salah satu fotografer profesional mengungkapkan jika hobinya ternyata dapat dijadikan sebagai ladang rupiah yang lumayan.

Namun bukan hanya foto asal jepret yang diambil secara sembarangan. Tarbis yang merupakan SVTP atau Street View Trusted Photographer mengatakan jika aksi foto-memfotonya harus melewati serangkaian verifikasi hingga akhirnya dirinya bisa mengantongi badge trusted, alias terpercaya, langsung dari Google.

Lebih jauh, dia menjelaskan jika seorang mitra Google seperti dirinya tidaklah memperoleh gaji dari pihak Google, atau dengan kata lain mereka tidak bekerja untuk Google. Jika begitu, dari mana penghasilannya berasal?

Tarbis menuturkan, cara memperoleh uang dari Maps ialah dengan memberikan portofolio atau proposal sebagai bentuk penawaran jasa kepada para pemilik usaha yang ingin agar tempat usahanya didokumentasikan sebagai foto 360 derajat atau virtual reality.

Nantinya, foto-foto tersebut akan dimasukkan ke dalam Google Maps agar ketika ada pelanggan yang ingin berkunjung ke suatu tempat dapat menyaksikan langsung bagaimana gambaran lokasi usaha sebelum akhirnya benar-benar datang ke sana.

Umumnya, perusahaan/pengusaha yang kerap memanfaatkan jasa dari profesi ini ialah restoran, toko, hotel, ataupun taman bermain.

Jadi, sebagai kontributor resmi untuk Google Street View, pebisnis tidak akan dibayar langsung oleh Google, melainkan pemilik dari usaha-usaha yang ditampilkan di Maps.

Bagi pebisnis yang ingin memperoleh label trusted dan dapat disebut sebagai Street View Trusted Photographer, disyaratkan untuk mengirimkan sekurang-kurangnya 50 foto 360 derajat ke Google Street View. Kemudian, pihak Google akan mengirim undangan lewat email sebagai tanda pebisnis telah lolos kualifikasi.

Pada email itu, akan dijelaskan pula bahwa penerimanya akan memperoleh peluang untuk dimasukkan dalam indeks terpercaya sebagai penyedia jasa fotografi lokal. Hal ini akan menarik lebih banyak sponsor untuk menggunakan jasa pebisnis.

Seusai mengirim portofolio dan mengisi beberapa kolom formulir, pebisnis akan memperoleh lencana ‘terpercaya’ dengan brand dan nama terpampang pada daftar kontak profesional di halaman resmi miliki Google View.

Trik Mendapatkan Poin Google Maps

Poin akan didapatkan setelah seseorang memberikan kontribusi konten ke laman Google Maps. Tak hanya bisa ditukarkan menjadi dollar, kumpulan poin tadi turut meningkatkan level seseorang sebagai kontributor. Pun demikian dengan manfaat Local Guide yang tak kalah menggiurkan.

Berikut adalah beberapa cara yang dapat ditempuh untuk memperoleh poin Maps.

1. Mengulas Tempat

Mengulas Tempat
(Sumber: Inwepo.com)

Bisa diisi dengan bagaimana suasana di tempat terkait, cara menuju kesana, harga tiket masuk, ragam fasilitas yang bisa digunakan, dan lain sebagainya.

2. Memberikan Rating Suatu Tempat

Pada tahap ini, pebisnis dapat menilai suatu tempat berdasarkan pengalaman yang diperolehnya. Misalnya saja kelayakan tempat wisata, bagaimana seseorang dilayani di sana, penilaian berdasarkan hidangan atau lokasi suatu tempat, dan lainnya.

3. Menambah Foto ke Suatu Tempat

Menambahkan foto 360 derajat dari suatu tempat wisata, tempat usaha, taman bermain, atau yang lainnya.

4. Menambahkan Tempat

Menambahkan suatu tempat yang dinilai cukup populer dan bermanfaat bagi pengguna Maps namun belum ada di dalam peta.

Baca Juga: Tutorial Cara Kerja Online Dibayar dan Jenis Pekerjaannya

5. Mengedit Informasi Tempat atau Jalan Pada Peta

Mengedit Informasi Tempat atau Jalan Pada Peta
(Sumber: Kusnendar.web.id)

Jika informasi soal suatu tempat atau rutenya mengalami kekeliruan, mengeditnya akan memberi pebisnis poin yang tak sedikit.

6. Menjawab Pertanyaan Tentang Tempat

Biasanya, sebelum mengunjungi suatu lokasi wisata, restoran, kafe, atau lainnya, seseorang akan bertanya lewat Maps untuk mengetahui kondisi lokasi, rute, rating, jenis hidangan, dan lain-lain. Jawablah pertanyaan-pertanyaan mereka dan klaim keuntungan poin setelahnya.

7. Memeriksa Fakta Tentang Tempat di Sekitar

Memeriksa kembali fakta terkait tempat di sekitar suatu lokasi lagaknya bisa jadi salah satu cara dapatkan poin dari Maps. Jelaskan ada tempat apa saja di sekitar lokasi wisata, bagaimana suasana disana, aksesibilitas, dan lainnya.

8. Memberi Tag Pada Hidangan

Muncul suatu hidangan iconic di laman Google? Beri tag dengan nama restoran/kafe yang membuatnya.

Baca Juga: Tutorial Cara Mendapatkan Uang dari Internet Tanpa Paypal

9. Menambahkan Konten ke Google Maps

Menambahkan Konten ke Google Maps
(Sumber: Hitsbanget.com)

Tambahkan konten foto 360 derajat, selain 50 foto sebelumnya yang digunakan sebagai syarat kontributor, ke halaman Google Maps.

Itulah beberapa cara mendapatkan uang dari Google Maps yang bisa ditempuh. Ternyata, tak sesulit yang dibayangkan ya?

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Bukausaha.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You May Also Like