Mengenal Apa itu Bisnis Database dan Tips Menjalankannya

Apa itu Bisnis Database

Dewasa ini, banyak sekali orang yang mulai terjun ke dunia bisnis dengan harapan bisa meningkatkan perekonomiannya. Ditunjang dengan perkembangan teknologi yang sangat pesat seperti sekarang ini, banyak sekali peluang-peluang bisnis secara online atau digital yang telah bermunculan.

Bisnis secara online banyak diincar pemula dalam merintis bisnis karena bisa mendatangkan banyak keuntungan dengan cara bisnis yang mudah dan jangkauan pasar yang luas. Salah satu bisnis yang beroperasi secara online adalah bisnis database. Lalu, apa itu bisnis database dan bagaimana cara menjalankannya?

Mengenal Apa Itu Bisnis Database


Apa itu Bisnis Database

Bisnis database adalah bisnis yang dilakukan dengan proses jual beli database. Database ini berisi puluhan bahkan ratusan data yang berisi kontak atau nomor telepon, alamat lengkap, media sosial, dan informasi penting lainnya. Ada juga yang berisi website dari supplier dan produsen atau pabrik dari suatu barang, daftar distributor, dan daftar agen beserta harga produknya. Jadi, produk yang dijual-belikan pada bisnis ini berupa data.

Dari database ini, akan didapatkan informasi mengenai barang-barang atau produk yang memiliki harga murah dengan kualitas baik langsung dari para produsen, tangan pertama atau first hand. Produk tersebut bermacam-macam pilihannya, mulai dari tas, sepatu, berbagai macam kosmetik, pakaian, dan produk lainnya yang menjadi incaran para reseller atau pengusaha online shop.

Dengan meningkatnya bisnis seperti online shop, maka bisnis database juga mengalami peningkatan yang signifikan. Bisnis database ini mengalami perputaran sistem yang sangat sederhana. Karena database yang dibeli di awal sebagai modal dapat ditawarkan dan dijual ke orang lain untuk memperoleh keuntungan.

Baca Juga : Bagian Bagian Contoh Proposal Bisnis Beserta Penjelasan Lengkap

Orang yang telah membeli database tersebut juga bisa menjualnya kembali ke orang lain dengan keuntungan yang sama. Perputaran sistem sederhana yang saling menguntungkan. Hal pertama yang perlu dilakukan ketika akan menjalankan bisnis database adalah membeli database ke agen penjualan yang terpercaya.

Pembeli dapat mendatangi sales letter melalui lama penjualan yang melakukan penjualan dan pembelian database. Setelah melakukan pembelian, hal selanjutnya adalah melakukan pembayaran yang disesuaikan dengan ketentuan penjual. Setelah melakukan pembayaran dan mengirimkan bukti transfer pembayaran, database dari supplier akan dikirimkan ke pembeli melalui email.

Selanjutnya, database yang sudah diterima bisa dijualkan kembali kepada pihak-pihak yang membutuhkan, seperti pengusaha online shop atau reseller. Database juga bisa dijualkan kepada pelaku bisnis database lain yang memerlukan produk database.

Apa Saja Keuntungan Bisnis Database?


Apa itu Bisnis Database

Suatu bisnis yang bisa menjadi incaran banyak orang, tentunya karena memberikan keuntungan yang banyak kepada pelaku bisnisnya. Beberapa keuntungan dari bisnis database ini adalah sebagai berikut:

1. Bisnis Mudah Dijalani

Dengan mengandalkan pesatnya kemajuan teknologi saat ini, bisnis database menjadi sangat mudah untuk dijalani. Hanya bermodalkan smartphone dengan koneksi internet, media sosial, blog atau platform lain dan iklan yang menarik, tanpa perlu melakukan produksi dan membuka toko atau bahkan memberikan gaji kepada karyawan, bisnis ini bisa memberikan keuntungan yang banyak.

2. Modal Sekali untuk Selamanya

Tadi sudah dijelaskan bahwa satu database yang ada bisa dijualkan kembali ke pembeli-pembeli lain dengan harga yang sama atau bahkan dengan harga yang lebih tinggi. Menguntungkan sekali bukan? Tanpa mengeluarkan modal terus menerus, satu barang atau produk yang tidak akan kehabisan stok ini bisa dijual ke banyak pembeli tanpa ada batasan dengan keuntungan yang berlipat-lipat.

3. Prospek Bisnis Menjanjikan

Sudah tidak bisa dipungkiri bahwa sekarang ini sudah banyak bermunculan pengusaha online shop, baik reseller atau dropshipper yang mana mereka ini membutuhkan data dari produsen atau supplier untuk menjalankan bisnisnya. Di sinilah bisnis database memiliki prospek yang menjanjikan untuk memenuhi kebutuhan akan data dari pengusaha online shop.

Baca Juga : Keuntungan Membuat Studi Kelayakan Bisnis untuk Pengusaha

4. Bisnis yang Fleksibel

Karena bisnis database ini hanya menggunakan media sosial, bisnis ini mudah sekali dilakukan dimanapun dan kapanpun, tanpa harus terikat dengan jam kantor dan lain sebagainya.

5. Bisa Dilakukan Siapapun

Dengan bisnis yang mudah dijalani, fleksibel baik dari waktu atau tempat, dan tidak merepotkan. Bisnis database ini bisa dijadikan bisnis sampingan dan dapat dilakukan oleh siapapun, baik mahasiswa, ibu rumah tangga, hingga yang telah memiliki pekerjaan sekali pun.

Hal paling penting dari bisnis database adalah testimoni atau iklan. Jika dalam mengiklankan produknya (yang dalam hal ini berupa database) dapat menggaet banyak pembeli, tentunya keuntungan yang didapat akan semakin banyak.

Akan tetapi, karena pembeli pun bisa menjualkan lagi databasenya ke orang lain tanpa ada batasan pembeli, maka akan ada banyak persaingan dalam penjualan database ini. Ditambah dengan produk yang dijualkan adalah database yang sama. Maka strategi penjualan dan kemampuan promosi menjadi hal yang sangat diperlukan.

Tips Menjalankan Bisnis Database Agar Untung Maksimal


Apa itu Bisnis Database

Suatu bisnis dapat sukses karena beberapa strategi dan tips yang dijalankan dengan sebaik-baiknya. Lalu, apa saja tips bisnis database? Berikut adalah beberapa strategi yang bisa dilakukan ketika menjalankan bisnis database:

1. Menentukan Harga

Menentukan harga menjadi hal yang penting dalam menjalankan bisnis apapun, tidak terkecuali bisnis database. Harga yang ditawarkan tentunya harus disesuaikan dengan kualitas produk yang dijual. Akan tetapi, untuk menggaet pembeli, bisa dilakukan trik penjualan dengan harga rendah terlebih dahulu tanpa menyebabkan kerugian penjual tentunya. Ketika pembeli atau pelanggan sudah banyak, harga dapat dinaikkan kembali sesuai dengan kualitas produk yang dijual.

2. Membuat Grup

Tips yang kedua adalah membuat grup yang berisi member baru dalam bisnis database. Group dapat dibuat menggunakan media sosial yang memiliki fasilitas mendukung. Group ini digunakan sebagai wadah untuk memberikan informasi ke para member mengenai database yang dijual. Buat semenarik mungkin agar member tertarik membeli produk tersebut.

3. Membuat Timeline

Pada penjualan database ini, timeline diperlukan untuk memberikan bukti bahwa bisnis yang sedang dijalankan adalah bisnis yang real tanpa tipu-tipu. Timeline ini berisi informasi yang jelas dan lengkap mengenai foto produk, testimoni, dan pendapatan keuangan hasil transfer penjualan.

Baca Juga : Syarat, Biaya Administrasi, dan Bunga Klik Bisnis BCA

4. Melakukan Promosi

Ini adalah hal paling penting dalam melakukan penjualan, yaitu promosi. Promosi yang menarik dan tepat sasaran akan menggaet banyak pembeli. Promosi dapat dilakukan menggunakan media sosial seperti Instagram, Twitter, Facebook, dan media sosial lainnya.

5. Memberikan Diskon

Tips selanjutnya adalah memberikan diskon. Seperti penjualan produk lain pada umumnya, pada penjualan database pun diskon akan menjadi incaran para pembeli atau pelanggan. Perlu diingat, bahwa diskon yang diberikan juga jangan sampai membuat rugi penjualan.

Nah, itulah beberapa penjelasan dan informasi mengenai apa itu bisnis databasebeserta tips menjalankannya. Sangat mudah dan menguntungkan bukan? Walau pun mudah, diperlukan usaha, kerja keras, ketelatenan, dan keuletan yang tinggi dalam menjalankannya. Jadi, jangan pantang menyerah hingga bisnis database ini bisa mendatangkan kesuksesan yang besar!

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Bukausaha.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

3 comments
Leave a Reply

Your email address will not be published.

You May Also Like